Pusat Oleh-Oleh Istimewa: Jogja Pasaraya

April 27, 2022

 

PUSAT OLEH-OLEH ISTIMEWA: JOGJA PASARAYA

HADIR MENGHIBUR RINDUMU, MENJADI PELENGKAP KENANGANMU

 

JADI, KEMARIN SAYA MENDAPATKAN KESEMPATAN UNTUK DATANG KE SALAH SATU TEMPAT INSTAGRAMABLE DI JOGJA.

Menariknya, tempat instagramable ini ternyata adalah salah satu pusat oleh-oleh terlengkap di MALIOBORO. Mantul kan… Nah, nama tempatnya itu JOGJA PASARAYA. Lokasinya strategis ada di destinasi wisata utama di Jogjakarta, Jl. Malioboro. Serius, store-nya itu berada di tengah-tengah antara ujung utara dan ujung selatan Jl. Malioboro. Atau tepatnya di seberang Hotel Mutiara.

 


CEK JOGJA PASARAYA SEBAGAI REKOMENDASI PUSAT OLEH-OLEH JOGJA!

 

“Mengusung konsep mini departemen store, Jogja Pasaraya berkomitmen untuk menjadi salah satu tujuan wisata belanja, khususnya di kawasan Malioboro.”

 

Jumat, 22 April 2022 lalu, saya diundang oleh JOGJA PASARAYA untuk bisa eksplorasi store-nya yang terletak di Jl. Malioboro No. 39 Jogjakarta. Menjelang sore hari, saya sudah sampai di lokasi store-nya. Awalnya saya kira store-ini bercanda, dengan ukuran store tidak terlalu lebar, −barangkali sekitar meter saja, apa mungkin ada spot-spot instagramable di dalamnya?

 

TAPI ternyata mereka memang nggak bercanda, Gaess... Dari luar toko ini terlihat kecil, tapi begitu masuk ruangan dalamnya, itu memanjang ke dalam. Bahkan pada bagian paling dalam, ada ruangan tambahan ekstra, yaitu lantai bawah (turun ½ lantai), dan lantai atas (mezzanine). Di lantai atas toko ini bahkan ada tempat lain. Kalian penasaran? Akan saya beritahu di akhir artikel…

 


SUASANA BELANJA YANG NYAMAN

 

Dari tampilan luar, JOGJA PASARAYA seolah mengoda para pejalan untuk mampir ke dalam. Memang desain interior cakep banget, suasana hangat langsung terasa saat masuk ke dalam. Bergaya tradisional modern, tempat oleh-oleh jogja ini menonjolkan aksen-aksen tradisional khas Jawa. Serius ini menarik perhatian banget…

 

Penataan barangnya juga rapi dan e s t e t i k. Jadi bisa kalian bayangkan kan, kalau tiap sudut toko oleh-oleh ini fotogenik banget. Nanti akan saya jelaskan kenapa toko ini ditata sedemikian rupa. Oke lanjut… Penempatan barang tidak terlalu berdempetan, jadi nggak ada yang namanya gang senggol. Acara belanja jadi lebih nyaman, apalagi ruangan dilengkapi dengan AC, sejuk pol.

 


 OLEH-OLEH SUPER LENGKAP

Tak lengkap rasanya, jika pulang liburan di jogja, tak membawa oleh-oleh khas nan istimewa untuk yang tersayang di rumah. BATIK itu oleh-oleh wajib turis yang liburan di Jogja! Jogja Pasaraya punya koleksi berbagai batik dan lurik, mulai dari aneka fashion batik dan lurik, sampai kain batik dan kain lurik… Ada koleksi yang lucu-lucu juga, seperti topi, pouch batik, boneka batik, kaos kaki jumputan, dll…

 

Mau belanja oleh-oleh makanan dan minuman tradisional? Di sini pilihannya lengkap. Ada banyak produk kerajinan, perawatan tubuh tradisional, sampai home & living, perlengkapan dekorasi rumah itu loh. Tentu saja, kelengkapan dan keanekaragaman produk di JOGJA PASARAYA merupakan nilai tambah, menjadikan Jogja Pasaraya sebagai one stop shopping area di kawasan Malioboro.

 

JADI, KALAU KALIAN KE MALIOBORO, NGGAK PERLU BINGUNG MAU CARI OLEH-OLEH DIMANA. POKOKNYA KE JOGJA PASARAYA, SATU TEMPAT AJA UNTUK BELANJA OLEH-OLEH KHAS JOGJA.

 



Jogja Pasaraya saat ini bekerja sama dengan lebih dari 400 UMKM. Semua produk yang dijual merupakan produk terbaik dengan harga kompetitif.

 

ADITYA SURYADINATA, Founder Jogja Pasaraya, menuturkan bahwa mereka ingin membawa UMKM Jogja, untuk lebih dikenal produknya, dan mempunyai nilai jual lebih, khususnya di masyarakat Indonesia. Hal ini sejalan dengan salah satu visi toko ini yaitu untuk membantu meningkatkan perekonomian para pedagang lokal.

 

“Banyak UMKM lokal (Jogja) yang produknya nggak ada di market Jogja. Malah dikirim ke luar kota karena mereka takut tidak masuk harganya dengan market Jogja,” kata Aditya. “Inti dari toko ini adalah memberikan wadah dan menunjukkan kepada masyarakat bahwa produk UMKM Jogja itu bagus dan berkualitas, nggak hanya terjangkau saja (harganya),” lanjutnya.

 


Yang saya suka dari Jogja Pasaraya, staff-nya itu super duper ramah... Staff yang mengenakan pakaian tradisional itu siap menyambut setiap tamu dengan santun. Mereka juga akan menemani tamu saat memilih produk yang dicari pada etalase yang telah tersusun rapi. Jadi jangan sungkan minta bantuan mereka jika kalian kesulitan menemukan barang yang kalian inginkan.

 

Di masa pandemi ini, tentu saja ruangan toko rutin disemprot desinfektan, dan disediakan hand sanitizer di setiap sudut toko yang bisa digunakan oleh tamu. Staff yang bertugas juga telah menerima vaksin demi kenyamanan bersama…

 



DI JOGJA PASARAYA, KALIAN JUGA BISA FOTO DENGAN KOSTUM DAN PROPERTI YANG DISEDIAKAN

 

Dimana lagi, tempat belanja oleh-oleh yang menyediakan untuk foto kostum???

ASYIQUE, kan! Di sini, kalian bisa foto dengan kostum dan properti YANG DISEDIAKAN. Makanya, seperti yang saya ceritakan sebelumnya, JOGJA PASARAYA punya banyak spot instagenik karena memang untuk foto-foto! Pinjem kostum, foto! Tersedia fitting room untuk berganti baju… FREE.

 

Saya, tentu saja nggak melewatkan kesempatan ini, dong. Mau foto-foto pake kostum di spot instagramable di sini… Saya pilih outer batik, bahannya sangat halus saat disentuh, dan tidak gerah saat dipakai. Modelnya juga bagusss, dan yang pasti muat di badan saya!

 

Iya! Jelas saya cari yang muat… tapi saya cukup tenang karena koleksi fashion di sini juga menyediakan ukuran yang besar-besar khusus untuk pemilik tubuh gemoy seperti saya. G E M O Y ya, bukan yang laen, catat…

 


FUN TRIVIA

 

Di lantai atas Jogja Pasaraya, terdapat penginapan dengan konsep kapsul hotel.

Kalian tau namanya?? Yup, BOBOBOX Malioboro. Di Bobobox ini bahkan ada rooftop-nya loh…

 

Saya tentu saja sudah pernah menjelajah Bobobox Malioboro #BANGGA. Review-nya saya tulis di Instagram @hotelicius, dan coming soon di web-blog hotelicius. Com *kalau saya nggak ketiduran, hehehe.

 

#


Buat kalian yang sedang cari oleh-oleh khas Jogja, atau penasaran dengan tempat instagramable ini, atau sekadar mau coba photo booth gratisannya, kalian bisa langsung cuss ke JOGJA PASARAYA. *tapi ya jangan mampir ajalah, sekalian belanja atuh woi…

 

 

ALAMAT JOGJA PASARAYA

Jl. Malioboro No. 39 Jogjakarta.

[ Map ]

 

INSTAGRAM : @jogjapasaraya

 

RIFIA NISYA

Jogja Pasaraya, 22 April 2022.

You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe