Koleksi Mini Kaktus dan Sukulen : Menyambangi Kebun Kecil Ardana Garden

April 16, 2019


TRAVEL AND ADVENTURE


KOLEKSI MINI KAKTUS DAN SUKULEN


MENYAMBANGI KEBUN KECIL ARDANA GARDEN

KAWAN RANSEL ada yang tertarik berkebun? Bagi yang belum pernah berkebun tapi pengen berkebun, biasanya pada enggak pede ya untuk memulainya. Pasti muncul banyak pertanyaan keraguan, Entar kalo’ tanemannya ada ulat dan belalangnya gimana? Entar kalo’ tanemanya nggak numbuh gimana?? Entar kalau tanamannya mati gimana??? Dan sederet pertanyaan galau lainnnya... Padahal pengeennn banget berkebun...

#

KAWAN RANSEL coba deh merawat tanaman yang gampang-gampang dulu, kaktus atau sukulen misalnya. Aku juga mulai dari merawat dari kaktus dan sukulen, karena merawatnya relatif lebih mudah dan nggak memerlukan perhatian ekstra, ‒terutama untuk jenis-jenis kaktus atau sukulen tertentu. Asalnya aku memang suka banget sama kaktus dan sukulen, sih. So cute

Tapi, aku dah lama nggak punya kaktus/sukulen, terakhir kali kayaknya setahun yang lalu. Sekarang kaktus/sukulen itu pun entah dimana rimbanya, kayaknya campur ama taneman-taneman punya bapak di kebon mininya…^^ Karena kangen, aku pengen merawat kaktus dan sukulen lagi nih, dan aku mulai lagi dari yang gampang-gampang, yaitu kaktus mini.

Baca Juga :

Ada beberapa kaktus mini yang kurawat, kalo’ nggak salah jenisnya adalah Cereus tetragonus, kaktus mini asal Amerika, bentuknya seperti kastil gitu, dan Haworthia attenuata, ini sering disebut tanaman zebra, atau lidah buaya mini. So cute, khaannn??? Untuk sementara, aku rawat di kantor, di dalam ruangan, karena tanaman mini ini cocok untuk dekorasi interior, jadi cantik deh ruangannya. Selain itu biar ada suasana ijo-ijonya, sekalian ikutan campaign go green at office, gituhhh…

Temen-temen pada nanya, Dimana bisa dapet kaktus mini? Sebenernya banyak toko-toko tanaman hias yang jual kaktus mini, tapi kali ini aku belinya di ARDANA GARDEN. Koleksinya banyak jadi pilihannya pun banyak, harganya juga terjangkau. Cuma, lokasi store-nya di Kabupaten Sleman, tepatnya di Keboan RT.01/RW.01 Kebonan, Sumberdadi, Mlati, Sleman, DIY. Kalau dari tempatku sih lumayan jauh. Tapi, nggak sia-sia deh main ke sana, dape kaktus yang unyu-unyu~

ARDANA GARDEN
Keboan RT.01/RW.01 Kebonan, Sumberdadi, Mlati, Sleman, DIY

[ Map ]


#

ARDANA GARDEN ini sebenernya lokasinya cuma di halaman rumah pemiliknya, dan ukurannya pun nggak begitu luas. Tapi pemiliknya menyulap halaman itu menjadi taman kecil yang indah tempat merawat ratusan kaktus dan sukulen, selain itu ada terarium dan tanaman hias. Macam-macam jenis kaktus tersedia di sana, ada yang lokal maupun yang impor, semuanya tjakep-tjakeeppp *jadi pengen bawa pulang semuaaa. Untungnya, bandrol harga kaktus dan sukulen di ARDANA GARDEN nggak nguras kantong, murceu... Kaktus ada yang dibandrol Rp. 5 ribuan, Rp. 10 ribuan, ada juga yang Rp. 20 ribuan dapat tiga, tapi ada pula yang Rp. 45 ribuan sampai Rp. 50 ribuan, yang harganya mahal itu karena bibitnya impor dari luar negeri...

Tak hanya kaktus dan sukulen, ARDANA GARDEN juga dipenuhi dengan terarium dan macam-macam tanaman hias lainnya. Waktu aku datang ke sana, disambut langsung oleh kedua owner-nya, pasangan suami istri, Isnaini Baroroh, dan Ari Priyana Febri Kristanto. Waahhh, beruntungnya aku bisa bincang-bincang sama mereka berdua, ramah banget... ARDANA GARDEN ternyata berawal dari hobi dan kesenangan pemiliknya, Mba Isna dan Mas Ari, sapaan akrab mereka, sekaligus kegiatan untuk mengisi waktu luang yang mereka punya. Tapi, kini berubah menjadi mata pencaharian bagi mereka berdua, sejak pasangan ini memutuskan untuk menjadi entrepreneur di bidang tanaman hias. Keren, ya!



ARDANA GARDEN pertama kali dirintis pada Maret 2018, tepatnya setelah Mbak Isna dan Mas Ari keluar dari tempat kerja mereka. Mbak Isna resign terlebih dahulu, ia sempat bingung mau ngapain, dari rutinitas yang padat mendadak harus diam di rumah. Mbak Isna lalu mulai menekuni dunia kaktus dan sukulen, dan mempelajari seni terarium secara sungguh-sungguh dari berbagai sumber. Ketekunannya itu membuahkan prestasi, ia berhasil memboyong prestasi Juara 1 Lomba Terarium yang digelar oleh Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Magelang, pada kesempatan perdana ikut perlombaan. Penghargaan itu membuatnya semakin bersemangat untuk mengembangkan ARDANA GARDEN. Suaminya pun mendukungnya, Mas Ari kemudian juga resign dari tempat kerjanya dan membangun usaha tanaman hias bersama istrinya.

“Saya senang dapat berbagi dengan apa yang saya punya, meskipun nggak banyak. Semoga dapat menjadi inspirasi bagi teman-teman yang lain.” –Isnaini Baroroh (Entrepreneur)

ARDANA GARDEN kini semakin berkembang dan telah memiliki pelanggan dari berbagai kalangan. Namun, Mbak Isna mengaku tidak mengambil untung banyak dari penjualan tanamannya, terutama untuk reseller-nya yang berasal dari kalangan mahasiswa dan ibu rumah tangga. Katanya, untuk sedikit meringankan beban mereka, yang mungkin sedang kesulitan keuangan. Selain itu, Mbak Isna juga nggak segan berbagi ilmu membuat terarium secara cuma-cuma, gretong pokoknyaaa... Buat KAWAN RANSEL yang ada di luar kota bisa order via online, dijamin pengirimannya aman karena seller-nya sudah berpengalaman dalam kirim-mengirim tanaman. Produk ARDANA GARDEN paling jauh dikirim ke Natuna dan Pangkalan Bun. Produk-produk dari kebun ini juga bisa dikreasikan untuk souvenir pernikahan atau souvenir wisuda.



Ayok kita giat tanam-menanam...

INSTAGRAM | @Ardana_Garden

‒ Teks : NISYA RIFIANI / Maret 2019 ‒
‒ Foto by : Boy Adisakti ‒
:: Don’t copy any materials in this blog without permission ::

You Might Also Like

27 comments

  1. Aku mau cerita. Kenapa ya, kalau melihatnya kaktus aku tuh merasa merinding? Takut durinyaaaa

    ReplyDelete
  2. Kaktus mini tu tanaman favoritku, apalagi kalau di tata di semacam box kaca atau toples menjadi miniatur sabana atau sejenisnya. Kalau tidak salah dulu sempat trend sih...tapi untuk memelihara sendiri aku masih ragu. Beberapa kali nyoba, pasti busuk akarnya... Hiks..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak dulu ngehits banget.. sekarang pengemarnya juga masih ada kok...
      Kalau kaktus atau sukulen nggak boleh sering-sering disiram mbak..

      Delete
  3. gemesin memang kaktus mini gini. Pengennya koleksi semua apalagi klo bisa menghasilkan nominal ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada lho temenku yang jualan kaktus, lumayan menguntungkan katanya...

      Delete
  4. Suka banget lihat foto-foto kaktus mini di sini. Jadi pengen beli :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. ayo mbak, kita go green.. ditaruh di dalem ruangan juga oke loh...

      Delete
  5. Pengennn piara kaktus mungil ituuu gemess2 iyaaa gemes2 kayaakk kamuuu, iyaaa kamuu

    ReplyDelete
  6. Ibuku suka nanem kaktus, suka liat yang warna-warni

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pasti koleksi nya banyak ya mbak. Selain kaktus koleksi kembang juga kahh??

      Delete
  7. Waa saya juga pernah beli kaktus koboi di sana mbak. Kalau sukulen-sukulenku udah pada mati karena busuk. Saya kurang telaten kalau merawat yang mungil-mungil dan nggak mau terlalu basah media, musti rajin dijemur-jemur, dsb. Sekarang memilih nanem tanaman yang bandel dan tahan banting aja :p

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waahh kaktus koboi so cute, gampang nanemnya dan usianya bisa panjang.. Ini aku lagi suka (lagi) sama kaktus dan sukulenn, dan nyoba hidroponik,,, belajar telaten mbak... hehe

      Delete
  8. Emang lagi ngetrend macem ini. Kalau bisa ikutan buat bisa jadi bahan dagangan sendiri nih. Asal mau telaten

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu ardana garden open reseller kok min, kalau tertarik gabung dan berkebun...

      Delete
  9. Baru tahu ada ini padahal dekat dengan tempatku. Mulai suka aama tumbuhan sampai akhirnya kemarin ngikutin Botany Adventure, seru ternyata mengetahui banyak jenis tanaman termasuk kaktus

    ReplyDelete
    Replies
    1. Lho emang mbak mei rumahnya dmna?? Kalo Botany Adventure itu kayak apa sih mbak? Penasaran deh...

      Delete
  10. Ya allah, kaktus segitu banyaknya? Aku suka kaktus banget, tapi nggak tahu cara merawatnya. Kl punya pasti menciut dan keriput, pengin deh ke sana

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hohoho! Tjakeupp-tjakeuppp ya mbakk... Sebenernya merawatnya tuh gampang mba, jangan sering disiram, dan sebaiknya dijemur berkala...

      Delete
  11. Huwuuuuw sukulen sukule nya lucu lucuuuu. Aku pengen beli tapi diriku tu wong e tidak tekun hiks. Takutnya matiii :(((

    ReplyDelete
    Replies
    1. Buat hiasan di meja qerja bebs~ nggo ijow-ijow...

      Delete
  12. wah bagus2 cuam bisa luhatnay doang kalau disuruh melihara gak bisa aku

    ReplyDelete
  13. Kak itu kalo saya liat lokasinya di outdoor ya dengan naungan plastik uv, nah kalo sinar mataharinya langsung bagaimana apa ada masalah ?

    ReplyDelete

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe